32 C
Makassar
Wednesday, May 8, 2024

Polda Sumut Gelar Pelatihan Peningkatan Fungsi Kehumasan

GovernmentPolicePolda Sumut Gelar Pelatihan Peningkatan Fungsi Kehumasan

Potolotepo, Medan | Polda Sumatera Utara pada hari Senin 26/10/2020) melaksanakan pelatihan peningkatan fungsi kehumasan.

Hadir dalam pelatihan ini, mewakili Kapolda Sumut yaitu Irwasda KBP Drs. Armia Fahmi MH di dampingi Kabid Humas, Dir Krimsus dan PJU Polda Sumut, para Narasumber dan peserta Satker Humas Poldasu dan Polres di Santika Ballroom Medan, Sumatera Utara.

Dalam amanatnya Kapolda Sumut yang di sampaikan Irwasda Poldasu, bahwa Kapolda sangat ingin memberikan arahan namun ada kegiatan yang tidak bisa di tinggalkan, masih luar kota maka di wakili oleh Irwasda Polda Sumut.

Secara pribadi Kapolda Sumut menyambut baik kegiatan kehumasan yang bertema, ” Strategi manajemen media humas Polda Sumut T.A 2020,” untuk mendukung Polri menjadi Polri yang promoter.

See also  Polsek Tambora Bersama 3 Pilar Patroli Sasar Tempat Keramaian

Saat ini kita berada di era digital dan demokrasi maka kita tidak boleh tertinggal, kita juga harus mengikuti jaman di mana saat ini berita beredar sangat cepat di media sosial.
Dengan adanya demokrasi maka setiap orang bisa menyampaikan aspirasinya di media sosial, tanpa memikirkan dampaknya yg banyak menyebabkan hoax ataupun head speech, jelas Irwasda Polda Sumut.

Dalam amanatnya Kapolda Sumut juga berharap para satker humas harus mampu menekan berita negatif, hoax atau head speech yang dapat mepengaruhi stabilitas kamtibmas dengan pengelolaan dan penyampaian berita yg sebenarnya.

“Kapolda berharap setiap hari satker humas baik polda dan juga polres harus mengirim berita positif seperti keberhasilan polri dan kegiatan humanis.”

See also  9 Unit Alat Dompeng Dihancurkan Dan Dibakar Oleh Jajaran Polres Kuantan Singingi

Di akhir amanatnya Kapolda Sumut juga berharap agar apa yang di sampaikan para narasumber dapat di serap sehingga mampu di terapkan saat bertugas.
Kegiatan di lanjutkan dengan penyerahan plakat dan foto bersama. (Ezl)

Check out our other content

Check out other tags:

Most Popular Articles